Tinggal diindonesia dengan iklim tropis merupakan suatu berkah tersendiri bagi industri perikanan dan pertanian, akan tetapi bagi pengguna kitchen set dengan bahan dasar kayu adalah suatu keniscayaan jika suatu hari akan diserang oleh hama rayap.
Meskipun rayap mungkin merupakan makhluk yang berguna di alam, jika menyangkut rumah atau bisnis anda, rayap dapat mengganggu. Di alam, rayap berguna karena mereka memecah kayu mati. Namun, jika menyangkut struktur yang ingin kita jaga tetap utuh, hal ini dapat menimbulkan masalah yang signifikan.
Terlebih lagi jika menyangkut kitchen set yang menggunakan struktur kayu, rayap dapat menjadi suatu musibah karena akan merusak struktur kitchen set, sehingga menggunakan kitchen set aluminium merupakan suatu bentuk cara mengatasi hama rayap.
Bukan hanya anti rayap tetapi kitchen set aluminium juga anti air atau tidak berkarat seperti besi, sehingga menggunakan kitchen set aluminium merupakan investasi jangka panjang yang sangat menguntungkan. Dengan tambahan coating pada permukaan aluminium, akan menambah nilai estetika pada kitchen set bahkan coating pada kitchen set juga tahan terhadap api hingga 5 jam.
Salah satu kelebihan kitchen set aluminium selain anti rayap juga anti air (sangat cocok untuk daerah rumah yang rawan banjir), tidak seperti kayu yang jika terkena air menjadi lembab dan akan menimbulkan bau apek, aluminium dan PVC tidak tidak akan berbau sama sekali.
Kitchen set aluminium pun mudah dibersihkan, cara membersihkannya pun mudah, cukup dengan menyeka kotoran, debu atau minyak yang menempel memakai kain lembap. Daya tahan kitchen set aluminium pun sangat kuat dan tahan terhadap segala macam keadaan, dengan coating alcopan kitchen set aluminium menjadi lebih kuat karena diperuntukan untuk eksterior, dimana kuat akan segala macam cuaca.
Memiliki kitchen set aluminium merupakan investasi jangka panjang karena daya tahan kitchen set aluminium yang tidak dapat diragukan lagi, bahkan mampu bertahan sampai 15 tahun lebih.
Kitchen set aluminium bukan hanya menambah estetika ruangan dapur tetapi juga merupakan investasi jangka panjang yang sangat menguntungkan.